MAKASSAR, BUKAMATA - Pemerintah Kabupaten Takalar, melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, meraih penghargaan dari Gubernur Sulawesi Selatan.
Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan terhadap Inovasi "Hampa Tanpa Kamu" yang berhasil menduduki peringkat 30 besar Inovasi Pelayanan Publik Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2023.
Penghargaan tersebut di terima oleh Pj. Bupati Takalar, Dr. Setiawan Aswad, M. Dev. Plg, dan diserahkan langsung oleh Gubernur Sulsel, H. Andi Sudirman Sulaiman, pada acara penutupan Pekan Raya Sulsel ke-9 Tahun 2023 di Wisma Negara Centre Point Indonesia (CPI) pada Minggu malam, 3 September 2023.
Tidak hanya itu, Stand pameran Kabupaten Takalar juga meraih predikat "Stand Terfavorit" dalam Pekan Raya Sulsel.
Pj. Bupati Takalar mengungkapkan rasa bangganya terhadap prestasi ini dan menekankan pentingnya mempertahankan pencapaian ini. Dia juga mengajak untuk terus menciptakan inovasi-inovasi cemerlang dalam pembangunan Kabupaten Takalar ke depan.
"Saya sangat mengapresiasi kinerja para OPD di Kabupaten Takalar atas ide dan kreativitas mereka dalam menciptakan inovasi yang berhasil diterima di tingkat provinsi," ujar Pj. Bupati.
Sementara itu, Gubernur Sulsel dalam penutupan Pekan Raya Sulsel mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan kerjasama semua pihak yang telah berkontribusi sehingga acara ini berjalan dengan sukses. Dia berharap Pekan Raya ini dapat menjadi kegiatan tahunan yang menjadi pusat promosi berbagai produk dan melibatkan lebih banyak sektor, termasuk industri dan perdagangan.
Prestasi ini menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Takalar dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan menciptakan inovasi yang berdampak positif bagi masyarakat.
BERITA TERKAIT
-
Pemkab Pinrang Raih Penghargaan Pratama Universal Health Coverage
-
Bupati Maros Terima Penghargaan UHC Award 2026
-
Kabid Humas dan IKP Diskominfo Jeneponto Terima Penghargaan dari Kapolres
-
Sukses Tingkatkan Pertanian, Gubernur Sulsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden Prabowo
-
Berhasil Turunkan Stunting Hingga 11,4 Persen, Pemkab Takalar Terima Penghargaan Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga