PAREPARE, BUKAMATA - Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, menghadiri Rapat Kerja (Raker) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Wilayah VI Sulawesi, Maluku, dan Papua (Sulampua).
Taufan hadir didampingi Ketua TP PKK Parepare, Erna Rasyid Taufan, dalam raker yang berlangsung di Kota Jayapura, Provinsi Papua.
Momen tiba di Jayapura diunggah Taufan di akun Instagram pribadinya @taufanpawe, Rabu (21/6/2023).
"Hari ini saya tiba di Jayapura, Papua, untuk untuk menghadiri Rapat Kerja Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Wilayah VI yang meliputi Sulawesi, Maluku, dan Papua," tulisnya.
Wali Kota Parepare dua periode itu mengungkapkan dirinya disambut hangat Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jayapura, Robby Kepas Awi.
"Saya disambut dengan penuh hangat oleh Sekda Kota Jayapura, Bapak Robby Kepas Awi," tambahnya.
Taufan mengaku bangga bisa kembali ke Kota Seribu Pinang, julukan Jayapura.
"Senang rasanya bisa kembali datang di tanah Papua," pungkasnya.
BERITA TERKAIT
-
Makassar Creatif Hub Dinilai Layak Jadi Role Model Pemberdayaan Anak Muda
-
Hadiri Sarasehan APEKSI di Balikpapan, Pj Ketua DWP Makassar: Pemersatu Antar Suku
-
Perkuat Branding Kota Makan Enak, Pemkot Makassar Hadirkan Kue Tradisional di ICE APEKSI
-
Booth Makassar Tuai Pujian Ketua Dewan Pengurus Apeksi
-
PJ Sekda Makassar Bersama Ketua DPW Hadiri Gala Dinner Apeksi XVII di Balikpapan