BUKAMATA, MAKASSAR - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Makassar, Munafri Arifuddin optimis memenangkan Pilcaleg 2024 di Ibu Kota Sulsel, Makassar.
"Kami siap memenangkan Pileg 2024," ungkap Munafri usai menyetor berkas pendaftaran Bacaleg di KPU Kota Makassar, Minggu (14/5/2024).
Pendaftaran Bacaleg 2024 dihadiri anggota DPRD Kota Makassar Fraksi Golkar. Selama 30 menit berkas Bacaleg Partai Golkar diperikasa KPU Makassar.
Hasilnya, berkas Partai Golkar dinyatakan diterima KPU Makassar
"Alhamdulillah kita sudah penuhi 100 persen dan sudah diterima KPU Makassar," ujar Appi, sapaannya.
Dua bus membawa simpatisan Partai Golkar Makassar.Iring-iringan motor juga tak kalah banyaknya.
"Saya minta maaf warga Makassar yang terganggu akibat iringan kita menuju di Antang," lanjut Appi
"Ini adalah bentuk keseriusan partai Golkar mengikuti Pileg 2024," kata Appi
Partai Golkar menjadi partai ke 13 yang mendaftarkan Bacaleg di KPU Makassar.
BERITA TERKAIT
-
Pengamat: Ketegasan Munafri Tertibkan Parkir Liar hingga PKL, Dinilai Tepat Menata Makassar
-
Pemkot Makassar Revitalisasi Tiga Terminal, Siapkan Transportasi Terintegrasi
-
Pemkot Makassar Siapkan Regulasi Baru Perumahan, Penyerahan PSU Wajib Lebih Awal
-
LMP Sulsel Dipimpin Irwan Adnan Tegaskan Satu Kepengurusan Sah, Siap Kawal Program Wali Kota Makassar
-
Makassar - Yokohama Perkuat Proyek Kota Nol Karbon Lewat Sektor Transportasi dan Energi