Hari Ini, Timsel Plenokan Hasil Validasi Berkas 13 Calon Sekprov Sulsel
Setelah hasil seleksi administrasi sudah diumumkan, maka seleksi kompetensi manajerial dan sosial kultural (melalui metode asessment centre), yang akan digelar mulai tanggal 6-9 Februari 2023.
MAKASSAR, BUKAMATA - Tim Seleksi (Timsel) calon Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulsel, akan melakukan rapat pleno, untuk memutuskan hasil validasi berkas 13 calon Sekprov Sulsel. Rencananya, hasil seleksi administrasi akan diumumkan besok, 1 Februari 2023, sesuai jadwal.
Ketua Timsel, Prof Murtir Jeddawi, mengatakan, setelah hasil seleksi administrasi sudah diumumkan, maka seleksi kompetensi manajerial dan sosial kultural (melalui metode asessment centre), yang akan digelar mulai tanggal 6-9 Februari 2023.
Sementara itu, penulisan makalah, penilaian rekam jejak dan wawancara kompetensi teknis oleh panitia seleksi 13-15 Februari 2023.
"Terakhir pengumuman hasil seleksi terbuka 24 Februari 2023, sekaligus pengajuan nama tiga calon terbaik kepada Pejabat Pembina Kepegawaian Pemerintah Provinsi dalam hal ini Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman," kata Prof Murtir.
Ia juga menegaskan, seleksi ini tidak ada intervensi dari Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.
"Pak Gubernur sudah serahkan sepenuhnya kepada tim seleksi," imbuhnya. (*)
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
