Hikmah : Rabu, 11 Januari 2023 10:01
Presiden Kroasia Kolinda Grabar-Kitarović terpilih sebagai Presiden Republik Kroasia pada 11 Januari, 2015

MAKASSAR,BUKAMATA - Hari ini, Rabu (11/1/2023) merupakan hari yang bersejarah bagi kami redaksi Bukamatanews. Hari ini merupakan peringatan hari jadi bukamatanewsid yang ditandai dengan terbitnya naskah pertama kami tepat 3 tahun lalu.

Namun, bukan hanya peting bagi kami, 11 Januari juga ternyata menyimpan beberapa momentum baik sepanjang sejarah. Berikut Kami ulas untuk pembaca, moment moment bersejarah yang terjadi pada 11 Januari:

1. Hari Terima Kasih International

Dunia international ternyata merayakan satu hari penting pada 11 Januari yaitu Hari Terima Kasih International. Tidak ada sejarah pasti mengenai awal mula 11 Januari dijadikan sebagai hari terima kasih internatioanal. Namun dalam berbagai catatan, pengucapan terima kasih sudah ada sejak 450 Masehi.

Namun, disarikan dari laman National Today penggunaan terima kasih sebagai ucapan resmi berkaitan erat dengan pengiriman kartu ucapan. Praktik mengirim pesan kepada kerabat dan orang terdekat mulai populer pada tahun 1400-an ketika orang Eropa bertukar kartu ucapan dengan anggota keluarga dan teman. Diyakini bahwa ada beberapa catatan terima kasih dalam bentuk tulisan tangan yang dikirimkan pada periode itu.

Lama setelah orang Eropa mulai menggunakan kartu ucapan, Louis Prang dari Jerman berimigrasi ke Amerika Serikat. Pada Natal tahun 1873, dia memproduksi dan menjual kartu ucapan ke pasar Eropa dari markasnya di Boston, Massachusetts.

Selanjutnya, pada tahun 1874, dia juga membuat dan menjual kartu Natal di Amerika Serikat. Sejak saat itu, kartu Natal dan ucapan terima kasih banyak diminati dan digunakan untuk dikirimkan pada orang terdekat. Ungkapan terima kasih tidak hanya datang dari kata-kata tertulis.

2.Praktik Pengobatan Insulin Pertama

Peristiwa bersejarah lain yang terjadi pada 11 Januari datang dari dunia medis. Pada 11 Januari 1922, Leonard Thompson, seorang anak laki-laki berusia 14 tahun yang sekarat karena diabetes tipe 1, menjadi orang pertama yang menerima suntikan insulin. Dalam 24 jam, kadar gula darah tinggi yang berbahaya dari Leonard turun, tetapi ia mengembangkan abses di tempat suntikan dan masih memiliki tingkat keton yang tinggi.

Collip bekerja siang dan malam untuk memurnikan ekstrak lebih jauh lagi, dan Leonard diberi suntikan kedua pada 23 Januari 1922. Kali ini sukses total dan kadar gula darah Leonard mendekati normal, tanpa efek samping yang jelas. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, diabetes tipe 1 dinyatakan sebagai penyakit yang tidak langsung mematikan.


3. Presiden Wanita Pertama Kroasia

Kolinda Grabar-Kitarović terpilih sebagai Presiden Republik Kroasia pada 11 Januari, 2015 dan putus hingga 19 Februari, 2020. Dia menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Perempuan Dunia dari 2019 ke 2020.

Ia dilahirkan pada 29 April 1968 di Rijeka di mana ia bersekolah di sekolah dasar dan melanjutkan ke sekolah menengah di Los Alamos di Amerika Serikat. Pada tahun 1993, ia lulus dengan gelar dalam bahasa Inggris dan Spanyol di Fakultas Filsafat Universitas Zagreb dan melanjutkan pendidikannya dalam bahasa Portugis.

Pada tahun-tahun berikutnya ia menyelesaikan Akademi Diplomatik di Wina dan pada tahun 2000 memperoleh gelar akademik Magister Hubungan Internasional di Fakultas Ilmu Politik Universitas Zagreb.