GOWA, BUKAMATA - Jasad seorang bocah bernama Rahmat (8 tahun) ditemukan usai dilaporkan tenggelam di sungai BTN Nusa Indah Desa Bontoala Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa.
Rahmat dilaporkan tenggelam kemarin, dan ditemukan hari ini, Jumat, 7 Oktober 2022.
Kasi Operasi dan Siaga Basarnas Sulsel, M Rizal, mengatakan, korban ditemukan sudah tak bernyawa dengan jarak sekitar empat kilometer dari lokasi awal korban dilaporkan hilang.
"Alhamdulillah korban ditemukan empat kilometer dari LKK dalam kondisi meninggal," kata Rizal dalam keterangannya yang diterima.
Selama pencarian, petugas melakukan penyisiran di sekitaran sungai dengan jarak 20 kilometer.
"Kami menyisir sekitar 20 km lalu pintu dua bergerak dari jarak kurang lebih 5 km," terangnya.
Setelah ditemukan, jasad korban dibawa ke rumahnya di Jalan Andi Tonro II Bontoduri, Makassar. Pencarian pun dinyatakan ditutup.
"Korban kami bawa ke rumah duka atas permintaan keluarga," pungkasnya.
Informasi dihimpun, awalnya korban Rahmat sedang berenang bersama teman sebayanya di sekitaran sungai itu. Puas berenang, rekan korban pun lebih dulu meninggalkan sungai itu. Sementara Rahmat masih betah berenang di sungai.
Tak lama, Rahmat pun menghilang dan dilaporkan tenggelam. Kejadian ini pun dilaporkan ke polisi setempat lalu diteruskan ke Basarnas Sulsel untuk misi pencarian. (*)
BERITA TERKAIT
-
Kapal Ambulans Berpenumpang Tiga Orang Hilang Kontak di Selat Makassar
-
Workshop Basarnas, Hamka B Kady Harap Unsur SAR Bekerja Lebih Solid, Cepat, dan Tepat
-
KM Mulya Abadi 2 Ditemukan Setelah Hilang Kontak, Seluruh Awak Kapal Selamat
-
Penumpang KM Tidar yang Lompat ke Laut Ditemukan Tewas di Perairan Pangkep
-
Petani Lansia di Bone Ditemukan Tewas Setelah Terseret Arus Sungai