Dewi Yuliani
Dewi Yuliani

Selasa, 23 Agustus 2022 21:31

Aulia Arsyad saat menerima pengurus Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Makassar, official, pelatih, manajer dan atlet, di ruang kerjanya, Selasa, 23 Agustus 2022.
Aulia Arsyad saat menerima pengurus Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Makassar, official, pelatih, manajer dan atlet, di ruang kerjanya, Selasa, 23 Agustus 2022.

Didaulat Sebagai Ibu Angkat Tim Tenis Meja Makassar, Aulia Arsyad Siap Support di Porprov

Kepada tim Porprov tenis meja Makassar, terkhusus kepada atlet, agar senantiasa menghadirkan motivasi dari dalam diri masing-masing untuk lebih disiplin dalam latihan. Sehingga, pada akhirnya menuai hasil positif saat berada di gelanggang pertandingan nanti.

MAKASSAR, BUKAMATA - Kepala Dinas Sosial Kota Makassar, Aulia Arsyad, didaulat sebagai ibu angkat tim Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Cabang Olahraga (Cabor) Tenis Meja Kota Makassar. Iapun menyatakan kesiapannya membantu tim tenis meja Makassar, dalam rangka menghadapi pekan olahraga antar kabupaten/kota se-Sulsel di Sinjai - Bulukumba, Oktober 2022 mendatang.

"Setelah kami dipercayakan menjadi ibu angkat di cabor Tenis Meja Makassar ini, maka tentu kita harus memiliki komitmen untuk selalu siap memberikan support yang terbaik untuk segala persiapan tim tenis meja Makassar dalam bertarung di ajang Porprov Sinjai - Bulukumba Oktober mendatang. Karena ini semua demi membawa nama besar Kota Makassar," tegas Aulia Arsyad, saat menerima pengurus Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Makassar, official, pelatih, manajer dan atlet, di ruang kerjanya, Selasa, 23 Agustus 2022.

"Setelah saya mendengar paparan Pak Ketua Umum PTMSI Makassar yang notabene adalah dosen di Fakultas Ilmu Keolahragaan UNM dan tentu pakar di bidang tenis meja, maka sulit lagi rasanya saya berkata apa-apa," ucapnya.

Iapun berpesan kepada tim Porprov tenis meja Makassar, terkhusus kepada atlet, agar senantiasa menghadirkan motivasi dari dalam diri masing-masing untuk lebih disiplin dalam latihan. Sehingga, pada akhirnya menuai hasil positif saat berada di gelanggang pertandingan nanti.

Iapun mengaku bersedia hadir langsung berkunjung di lokasi pemusatan latihan tim Tenis Meja di Gedung Olahraga (GOR) Tenis Meja, Kampus Banta-bantaeng, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIK-K) Universitas Negeri Makassar (UNM).

Sementara itu, Ketua Umum PTMSI Kota Makassar, Andi Akbar, berharap agar ibu angkat tenis meja Makassar dapat berperan penuh demi suksesnya tim Porprov tenis meja Makassar di Bulukumba - Sinjai nanti.

"Kami sangat berharap agar ibu angkat kita dapat membantu dalam segala hal. Paling tidak senantiasa membersamai kita dalam tim, sehingga akan memberikan warna tersendiri dalam tim tenis meja Makassar," harapnya. (*)

#dinsos makassar #Aulia Arsyad #Porprov Sulsel 2022 #Tenis meja

Berita Populer