Wiwi : Sabtu, 02 Juli 2022 13:21

BUKAMATA – Amanda Manopo dalam usianya yang masih muda yaitu 22 tahun telah sukses dalam karirnya. Sinetron Ikatan Cinta yang Amanda Manopo bintangi kini mempunyai rating yang tinggi.

Tak heran jika Amanda Manopo masuk dalam nominasi pemeran utama wanita dalam drama series terfavorit pada ajang Indonesia Drama Series Awards (IDSA) 2022.

Dalam nominasi tersebut Amanda Manopo disandingkan dengan Angela Gilsha ( Sinetron Samudra Cinta), Nasya Marcella (Sinetron Anak Langit), Ranty Maria (Sinetron Putri Untuk Pangeran), Yasmin Napper (Sinetron Love Story The Series).

Amanda Manopo bermain di Ikatan Cinta yang dulu lawan mainnya adalah Arya Saloka namun Arya Saloka telah memutuskan untuk vakum di Sinetron Ikatan Cinta.

Diusia yang terbilang masih muda, Amanda Manopo telah berbakat dalam bidang akting.

Bukan hanya berbakat dalam bidang akting, Amanda Manopo juga sedang merintis bisnisnya dibidang skincare dan kecantikan.

Terlihat dalam Instagram pribadi Amanda Manopo @amandamanopo yang sekarang unggahannya hanya berupa promosi dari produk skincarenya.

Dalam ajang Indonesia Drama Series Awards 2022 Amanda Manopo mempunyai kode vote yaitu kode vote C1. Kode vote tersebut untuk mempermudah masyarakat dalam mengirim voting.

Dalam akun Instagram @indonesiadramaseriesawards yang diunggah pada tanggal 1 Juli 2022 memberitahu lewat caption untuk cara vote.

“ Ayo! Vote para nominasi Indonesian Drama Series Awards pilihan kamu, dengan cara follow Instagram @indonesiandramaseriesawards , lalu LIKE postingan ini, masuk ke kolom COMMENT lalu VOTE dengan format; #VOTEIDSA2022KodeNominasi Contoh: #VOTEIDSA2022 C1”

Selain cara tersebut terdapat juga cara untuk memvoting melalui Aplikasi RCTI+

“Kamu bisa vote melalui Instagram @indonesiandramaseriesawards dan aplikasi RCTI+. Satu akun hanya berlaku untuk satu kali vote per kategorinya” tulis caption tersebut dalam unggahan nominasi pemeran utama wanita dalam drama series terfavorit pada ajang Indonesia Drama Series Awards 2022.

Namun periode untuk voting hanya berlaku pada tanggal 1 -24 Juli 2022 (sampai pukul 23.59 WIB).