MAKASSAR, BUKAMATA - Pendaftaran lelang jabatan Dewan Pengawas dan Direksi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kota Makassar, ditutup hari ini, Senin (23/5/2022).
Sejak dibuka pada Jumat (19/5/2022) lalu hingga Minggu (22/5/2022) kemarin baru 10 pelamar yang resmi menyetor berkas administrasi.
Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Lelang BUMD Pemkot Makassar, Andi Siswanta Attas mengatakan, dari 10 pelamar tersebut didominasi dari Perumda Air Minum (PDAM) sebanyak empat orang.
"Di PDAM ada empat pelamar, dua direksi dan dua dewas," ucapnya Minggu
Selanjutnya PD Pasar Makassar Raya dilamar oleh 2 pendaftar untuk jabatan direksi.
Kemudian PD Bank Perkreditan Rakyat (BPR) diisi oleh dua pelamar, masing-masing satu di Direksi dan satu daftar dewas.
PD Parkir Makassar Raya juga diisi oleh dua pelamar untuk jabatan direksi, pelamar dewas masih kosong.
Sementara untuk PD Terminal Makassar Metro dan PD Rumah Pemotongan Hewan (RPH) masih sepi.
"Dua BUMD itu belum ada pelamar sama sekali," terangnya.
Lanjut Siswanta, pendaftaran akan ditutup pukul 16.00. Adapun kuota atau batas minimal dari masing-masing perusda ialah 3 pelamar, kecuali PDAM karena komposisinya dibuka untuk empat jabatan.
Jika tak mencukupi kuota, maka pendaftaran diperpanjang selama tiga hari.
Syarat umum lanjut Siswanta, tidak sedang jadi calon kepala daerah atau wakil kepala daerah, maupun calon anggota legislatif.
Komposisi direksi yang akan dibuka di masing-masing BUMD diantaranya, untuk PDAM 4 jabatan, Bank Perkreditan Rakyat (BPR) 2, PD Parkir 3, Rumah Potong Hewan (RPH) 3, PD Pasar 3, PD Terminal 3 jabatan.
Sementara Dewas jumlahnya disesuaikan dengan jajaran direksi setiap BUMD.
"Jadi misalnya di PDAM ada empat jabatan direksi, maka dewan pengawas yang diangkat bisa maksimal empat orang," ungkapnya.
Penempatan dewas terdiri dari tiga unsur, yakni unsur independen, unsur pemerintah daerah, dah unsur pemerintah pusat.
Sementara itu, Sekretaris Tim Seleksi, Nur Kamarul Zaman mengemukakan, setelah pendaftaran, pelamar akan mengikuti seleksi administrasi pada 24-25 Mei, hasilnya diumumkan 25 Mei.
Selanjutnya, uji kelaikan dan kepatutan (fit and proper test) yang akan digelar 26-29 Mei. Hasilnya akan diumumkan Senin (30/5/2022).
Tahapan terakhir adalah tes wawancara yang akan digelar 31 Mei hingga 3 Juni mendatang.
"Dan finalnya, hasil seleksi akan diumumkan pada Sabtu, 4 Juni 2022," pungkasnya
BERITA TERKAIT
-
Danny Pomanto Diskusi Bareng Ormas Islam, Kawal Penolakan Aktivitas Hiburan Malam W Super Club
-
Kembali Gelar Nobar Indonesia Vs Irak, Danny Pomanto Ingatkan Soal Kebersihan
-
Mantan Kadispora Andi Pattiware Dilantik Sebagai Kadis Perpustakaan Makassar
-
BPS: Laju Inflasi Makassar Terkendali
-
Wawali Makassar Minta OPD Fokus Entaskan Kemiskinan Ekstrem