Wiwi : Senin, 25 April 2022 09:20

BUKAMATA - Ashanty akan mengajak serta keluarga, Atta, Aurel dan Ameena untuk berlebaran di Singapura. Ashanty memilih negara Singapura sebagai tempat tujuan untuk kumpul keluarga saat lebaran bukan tanpa alasan.

Sebab Ashanty dijadwalkan check up rutin ke dokter pribadinya yang ada di Singapura.

Waktu kontrol Ashanty memang hampir bersamaan dengan waktu lebaran, daripada hanya sendiri di sana. Maka istri musisi Anang Hermansyah ini memutuskan untuk ajak serta keluarganya lebaran di negeri tetangga.

Bahkan keluarga kecil Aurel pun juga ikut menghabiskan waktu lebaran di sana. Diakui Ashanty telah membeli tiket jauh hari sebelum lebaran.

"Tiketnya itu sebenarnya sudah pesan lama banget, ya sekitar 3 sampai 4 bulan sebelum pandemi, nah saat mereka sudah buka dan menghubungi saya kalau tiket masih berlaku hingga juni 2022, jadi ya sudah ambil aja," ungkap Ashanty dilansir Bukamata dari YouTube Cumicumi, Senin (25/4/2022).

"Mereka pun bilang kalau tiket atas nama Aurel masih belum hangus juga. Karena saat itu pesan 11 tiket sama Aurel juga.

Lalu kuhubungi Aurel dan dia mau ikutan, akhirnya ramai-ramai lebaran di sana," tambahnya.

Selain beberapa alasan tadi, ada suatu kondisi yang memberikan kemudahan bagi pelaku perjalanan wisata ke luar negeri.

Yakni opsi untuk melakukan karantina sudah diperlonggar, hal inilah membuat ibu sambung Aurel ini mantap rayakan Idul Fitri ke Singapura.

Meskipun lebaran di negeri tetangga, Ashanty tidak merencanakan untuk pergi ke beberapa destinasi wisata.

Dirinya memilih untuk murni kumpul keluarga,mengingat kondisi di Singapura yang ramai, ditambah hari pertama dan kedua untuk kontrol Ashanty serta Anang.

Mumpung dokter pribadi mereka berdua ada jadual di hari lebaran pertama dan kedua.

Ashanty sendiri sebenarnya lebih senang lebaran itu di Indonesia karena suasananya lebih terasa.

Apalagi bisa kumpul dengan keluarga besar Anang dan Ashanty. "Karena suasana pandemi belum kondusif kumpul keluarga besar di Jember maupun Jakarta jadi tidak ada seperti dua tahun sebelum corona muncul,"ungkapnya:

Ashanty pun sangat merindukan suasana lebaran dengan keluarga besar suaminya maupun dirinya.

Seperti mengadakan open house, sungkeman bareng orang tua, dan banyak lagi kebersamaan bersama.

Tapi mengingat kondisi belum stabil, jadi kalau berkunjung ke orang tua bisa berisiko ke mereka, jadi dua tahun ini lebaran kumpul keluarga biasa saja. Termasuk besok saat lebaran di Singapura, yang murni untuk kepentingan berobat serta kumpul biasa.

Ashanty telah memutuskan untuk berangkat ke Singapura pada H-1 sebelum lebaran.

"Karena bagaimanapun juga puasa kalau tidak di Indonesia kurang pas aja, contohnya waktu tiba berbuka tidak ada gorengan dan pelengkap lainnya itu rasanya ada yang kurang," ungkap Ashanty.