LUWU UTARA, BUKAMATA - Untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas, terutama balapan liar yang meresahkan masyarakat, Polsek Sabbang melaksanakan patroli dan pemantauan Jalan Poros Trans Sulawesi di Jembatan Sabbang, Desa Sabbang, Kecamatan Sabbang, Kabupaten Luwu Utara Sulsel, Kamis (7/4/2022).
Patroli yang dilakukan langsung Kapolsek Sabbang, Iptu Gustan dalam melaksanakan tugas patroli dan pemantau jalan raya di jembatan Sabbang.
Petugas memilih jalan tersebut karena merupakan jalan poros trans Sulawes yang rawan digunakan untuk balap liar.
“Kami melaksanakan patroli pengaturan lalulintas dan pemantauan di tempat ini untuk antisipasi balapan liar karena mengganggu pengguna jalan lainnya serta bisa membahayakan jiwa orang lain," ucap Gustan.
Selain itu, dia juga berharap masyarakat dukungan masyarakat apabila menemukan indikasi adanya balap liar. Agar bisa menginformasikan kepada polisi.
"Mari kita jaga situasi Kamtibmas aman, nyaman dan kondusif serta tidak lupa disiplin prokes," pintanya.
TAG
BERITA TERKAIT
-
Andi Rahim Apresiasi Dibukanya Penerbangan Makassar – Masamba Pakai Pesawat ATR72-500
-
17 Pelaku Tambang Emas Ilegal di Rampi Luwu Utara Teridentifikasi, Dittipidter Kejar Pemodal
-
Bupati Luwu Utara Paparkan Potensi Daerah di Hadapan CEO Danantara dan Ketua KADIN Pusat
-
Luwu Utara Terima Bantuan Rp500 Juta untuk Penanganan Bencana Longsor di Desa Minanga, Rongkong
-
Festival Seni dan Budaya Kombong Pitu Masapi Resmi Digelar, Diharap Jadi Penguat Karakter Budaya Luwu Utara