TAKALAR, BUKAMATA - Pemkab Takalar berupaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) di tahun 2022. Dalam upaya peningkatan PAD, Pemkab Takalar menggelar rapat dipimpin langsung Sekda Takalar, Muh. Hasbi
Rapat tersebut dihadiri Kepala OPD Lingkup Pemkab. Takalar, Dirut RSUD. HPDN Takalar serta para Kepala Bidang, di Ruang Rapat Setda, Kantor Bupati Takalar, Rabu (5/1/2022).
"Dalam meningkatkan PAD kita dibutuhkan inovasi dan ketegasan dalam penarikan pajak. Dalam penarik pajak Satgas PAD yang terdiri dari Pegawai PTSP didampingi tim dari Kejaksaan, Kepolisian dan Satpol PP akan turun langsung ke rumah makan, kios dan pedagang lainnya." jelas Hasbi.
Hasbi menambahkan, satgas PAD juga akan mensosialisasikan ke pemilik rumah makan, kios dan pedagang lainnya bahwa pemungutan pajak ini bukan pedagangnya yang dipunguti pajak tetapi orang yang datang berkunjung yang dipunguti.
"Kita juga akan melakukan Uji Petik untuk menaksir berapa potensi pendapatan PAD dalam 1 hari diluar hari libur dan hari biasa," Imbuh Hasbi.
Hasbi berharap kerjasama dalam percepatan peningkatan PAD sesuai target sebanyak 304 milyar dapat tercapai.
BERITA TERKAIT
-
Pemkab Takalar Salurkan Bantuan kepada 11 Parpol: Dorong Penguatan Demokrasi dan Akselerasi Pembangunan Daerah
-
Wabup Hengky Yasin Irup Peringatan Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025 Tingkat Kabupaten Takalar
-
Semarak Hari Pahlawan, Dinas Pendidikan Takalar Tanamkan Jiwa Nasionalisme Lewat Lomba Edukatif
-
Kopdes Merah Putih Rewataya Takalar Dapat Dukungan Pembiayaan dari Pemerintah Desa
-
Mengawal Pembangunan Takalar dengan "Jumat Berkah": Gerakan Spiritual Kolektif "Pattallassang Mengaji"