Ulfa
Ulfa

Sabtu, 25 Desember 2021 23:14

Laga Timnas Indonesia vs Singapura. IST
Laga Timnas Indonesia vs Singapura. IST

Dramatis! Timnas Indonesia Lolos ke Final Piala AFF 2020

Empat gol Timnas Indonesia masing-masing dicetak oleh Ezra Walian, Arhan, Anuar (gol bunuh diri) dan Egy Maulana Vikri.

BUKAMATA - Timnas Indonesia memastikan diri lolos ke final Piala AFF 2020 usai menang dramatis 4-2 atas tuan rumah Singapura pada leg kedua semifinal, Sabtu (25/12/2021).

Empat gol Timnas Indonesia masing-masing dicetak oleh Ezra Walian, Arhan, Anuar (gol bunuh diri) dan Egy Maulana Vikri. Sedangkan gol Singapura dicetak Song Uiyoung dan Sulaiman.

Saat kick off dimulai, Timnas Indonesia memberikan tekanan intensif kepada Singapura pada menit-menit awal babak pertama.

Formasi menyerang yang diterapkan sang pelatih membuahkan hasil. Timnas Indonesia berhasil mencetak gol lewat aksi Ezra Walian pada menit ke-11.

Gol tersebut berawal dari umpan panjang Dewangga ke Witan Sulaeman, bola dicocor di depan gawang yang segera disontek Walian dan skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Indonesia.

Sejak gol Indonesia tercipta, Singapura berusaha menyamakan kedudukan. Namun rapatnya pertahanan Tim Garuda membuat tuan rumah kesulitan.

Pada menit injury time, pemain Singapura Safuwan Baharudin dikeluarkan wasit Qasim Matar Ali Al Hatmi setelah menerima kartu kuning kedua akibat melakukan protes keras usai mendorong Rizky Ridho.

Song Uiyoung menyamakan kedudukan pada menit injury time usai memanfaatkan kemelut di kotak penalti Indonesia. Skor 1-1 untuk kedua tim bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Singapura harus bermain dengan 10 pemain sejak akhir babak pertama setelah Safuwan Baharudin menerima kartu merah.

Kendati kalah jumlah pemain, Singapura masih mampu mengimbangi permainan Timnas Garuda pada babak kedua.

Pada menit ke-58, tembakan kencang dari Rizky Ridho masih membentur mistar gawang Singapura.

Demi mengincar gol banyak, Indonesia melakukan tiga pergantian pemain sekaligus pada menit ke-65 yaitu Egy Maulana Fikri, Irfan Jaya serta Elkan Baggot.

Singapura harus bermain dengan sembilan pemain usai Irfan Fandi menerima kartu merah pada menit ke-67 setelah menjatuhkan Irfan Jaya.

Meski kalah jumlah pemain, Singapura malah menambah pundi-pundi gol lewat tendangan bebas yang dilepaskan Shahdan Sulaiman pada menit ke-74.

Namun tak lama setelah itu, pada menit 87, Arfan berhasil membawa Indonesia menyamakan kedudukan setelah berhasil membobol gawang Singapura. Setelah gol itu, skor 2-2 untuk kedua tim bertahan hingga wasit meniup peluit panjang babak kedua.

Laga Timnas Indonesia vs Singapura pun berlanjut ke extra time. Tim Garuda langsung menekan. Alhasil, Asnawi dkk berhasil unggul 3-2 setelah pemain tuan rumah Anuar melakukan gol bunuh diri pada menit 91.

Beberapa menit kemudian, Egy Maulana Vikri kembali menambah keunggulan Timnas Indonesia setelah berhasil membobol gawang Singapura menit 107. Skor 4-2 untuk keunggulan Indonesia menutup extra time pertama.

Pada extra time kedua, kiper Singapura harus diganjar kartu merah. Juga tidak ada gol tercipta. Hasilnya Indonesia memastikan melaju ke Final Piala AFF 2020 usai menang agregat 5-3 atas Singapura.

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.
#Timnas Indonesia #Piala AFF 2020 #Singapura