Redaksi
Redaksi

Kamis, 25 November 2021 10:50

Indah Putri Indriani dalam kemah bakti pengawasan pemilu.
Indah Putri Indriani dalam kemah bakti pengawasan pemilu.

Rutin Tes Swab Antigen, Ini Keteladanan Bupati Luwu Utara di Era New Normal

Bupati Lutra, Indah Putri Indriani, rutin melakukan tes swab. Ini manjadi keteladanan bupati cantik tersebut.

LUWU UTARA, BUKAMATA - Rutin menjalani tes swab antigen tampaknya menjadi kebiasaan Indah Putri Indriani, setelah melakukan aktivitas yang begitu padat sebagai Bupati. Ini juga sekaligus sebagai upaya adaptasi kebiasaan baru (era new normal) di tengah pandemi COVID-19.

Adaptasi kebiasaan baru di tengah pandemi seperti rutin melakukan tes swab antigen, kini menjadi sebuah kebutuhan. Gaya hidup baru yang adaptif ini dilakukan dalam rangka untuk memastikan tubuh betul-betul terbebas dari Sars-Cov-2, penyebab COVID-19.

Kalaksa BPBD Luwu Utara, Muslim Muhtar, mengapresiasi apa yang dilakukan Bupati Indah Putri Indriani. “Setelah memimpin upacara Sosialisasi Kemah Bakti Adhyasta Bawaslu di Bukit Towelangi Desa Tamboke, Sukamaju, beliau melakukan swab antigen,” beber Muslim.

Kata Muslim, apa yang dilakukan Bupati Luwu Utara dua periode tersebut adalah sebuah keteladanan yang patut dicontoh. “Ini adalah keteladanan dan komitmen beliau sebagai Bupati, sekaligus sebagai Ketua Satgas COVID-19 Luwu Utara,” terang Muslim Muhtar.

Dikatakan Muslim, untuk memutus rantai penyebaran COVID-19, dibutuhkan tindakan nyata, sekaligus teladan yang baik bagi masyarakat, sehingga apa yang dilakukan dapat ditiru. “Ini adalah upaya memutus rantai penyebaran COVID-19. Salam sehat selalu,” tandasnya.

Sebelumnya, Bupati Indah Putri Indriani memimpin upacara Sosialisasi dan Kemah Bakti Pengawasan Pemilu, Selasa 23 November 2021. Kegitan tersebut adalah sebuah kegiatan pendidikan politik kepada masyarakat, khusus bagi pemilih pemula atau milenial.

Indah memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan kegiatan itu. kata dia, manfaat lain dari kegiatan tersebut adalah memberikan pemahaman kepada pemilih milenial tentang demokrasi agar para pemilih pemula ini dapat berpartisipasi pada Pemilu Serentak 2024.

“Sebagai Pemerintah Daerah Luwu Utara, kami berharap kegiatan ini dapat terus ditingkatkan, sehingga perhelatan pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024 mendatang, masyarakat kita sudah melek demokrasi,” tandas Bupati perempuan pertama di Sulsel ini. (*)

#Bupati Indah Putri Indriani #Pemkab Luwu Utara