Hindarkan Pornografi, Proteksi Anak Berinternet
Keterampilan mengenai lanskap digital hingga aplikasi interaksi kompleks bermanfaat untuk mempermudah akses informasi, komunikasi, proses belajar serta merangsang kreatifitas anak.
MAMUJU, BUKAMATA – Rangkaian Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” di Sulawesi, yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dan Siberkreasi bersama Dyandra Promosindo, kembali dilaksanakan secara virtual pada 4 Oktober 2021 di Mamuju, Sulawesi Barat. Kolaborasi ketiga lembaga ini dikhususkan pada penyelenggaraan Program Literasi Digital di wilayah Sulawesi. Adapun tema kali ini adalah “Lindungi Diri dari Bahaya Pornografi”.
Program kali ini menghadirkan 745 peserta dan empat narasumber yang terdiri dari Program Officer Yayasan Karampuang, Amriadi Muhdar; Psikolog Klinis dan Co-Founder TigaGenerasi, Putu Andani; Penyiar Radio Banua Malaqbi dan Pengajar Resensi Institute, Syafri Arifuddin Masser; dan Mompreneur, Gadis Maharani. Adapun yang bertindak sebagai moderator adalah Ratih Aulia selaku Presenter TV. Rangkaian Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” di Sulawesi menargetkan peserta sebanyak 57.550 orang.
Acara dimulai dengan sambutan berupa video dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yang menyalurkan semangat literasi digital untuk kemajuan bangsa. “Infrastruktur digital tidak berdiri sendiri. Jadi, saat jaringan internet sudah tersedia, harus diikuti dengan kesiapan-kesiapan pengguna internetnya agar manfaat positif internet dapat dioptimalkan untuk membuat masyarakat semakin cerdas dan produktif,” kata Presiden.
Pemateri pertama adalah Amriadi yang membawakan materi “Keterampilan Digital dan Belajar Secara Daring”. Menurut dia, keterampilan mengenai lanskap digital hingga aplikasi interaksi kompleks bermanfaat untuk mempermudah akses informasi, komunikasi, proses belajar serta merangsang kreatifitas anak.
Berikutnya, Putu Andani menyampaikan materi “Pendidikan Etika Digital sebagai Pencegahan Pornografi pada Anak”. Ia mengatakan, orang tua berperan untuk mengontrol apa yang dikonsumsi anak di internet dan membuat aturan penggunaan internet positif bagi anak. Selanjutnya, pendidikan etika digital dapat diberikan pada anak sedini mungkin dengan membangun pondasi yang kuat di dalam keluarga.
Sebagai pemateri ketiga, Syafri membawakan tema “Internet: Antara Candu dan Produktivitas”. Menurut dia, platform digital sengaja dirancang untuk membuat kita terus-menerus menggunakannya. Karenanya tanpa kontrol diri, kita akan tenggelam dalam kecanduan tersebut. Lebih baik bagi kita untuk tak menghabiskan waktu di internet sebagai konsumen namun produktif menciptakan kreativitas produk atau karya.
Adapun Gadis Maharani, sebagai pemateri terakhir, menyampaikan tema keamanan digital mengenai “Pengaruh Internet bagi Anak”. Ia mengatakan, orang tua, keluarga, guru maupun lingkungan berperan penting dalam mengawasi dan membatasi penggunaan internet anak secara positif. Ini dilakukan untuk menghindarkan anak dari kecanduan internet dan berbagai efek negatif yang bisa berdampak buruk pada perkembangan psikologis anak.
Program Literasi Digital mendapat apresiasi dan dukungan dari banyak pihak karena menyajikan konten dan informasi yang baru, unik, dan mengedukasi para peserta. Kegiatan ini disambut positif oleh masyarakat Sulawesi. Salah satu pertanyaan menarik peserta di antaranya tentang bagaimana menghindarkan anak dari laman internet yang tak ramah anak namun mudah muncul tanpa disengaja. Narasumber menjelaskan bahwa filter paling penting yakni dengan orang tua menjadi role model positif berinternet bagi anak-anaknya. Selanjutnya dengan mengkomunikasikan secara terbuka dan hangat ke anak serta menentukan aplikasi-aplikasi yang aman.
Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” di Sulawesi akan diselenggarakan secara virtual mulai dari Mei 2021 hingga Desember 2021 dengan berbagai konten menarik dan materi yang informatif yang disampaikan narasumber terpercaya. Bagi masyarakat yang ingin mengikuti sesi webinar selanjutnya, informasi bisa diakses melalui https://www.siberkreasi.id/ dan akun sosial media @Kemenkominfo dan @siberkreasi, serta @siberkreasisulawesi khusus untuk wilayah Sulawesi.
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
Berita Populer
31 Januari 2026 08:38
31 Januari 2026 08:47
31 Januari 2026 11:46
31 Januari 2026 12:32
31 Januari 2026 14:13
