Kapolri Tekankan ke Kapolrestabes Makassar Agar Jajarannya Ikut Edukasi Masyarakat tentang Pentingnya Protokol Kesehatan
Kapolri instruksikan ke Kapolrestabes Makassar, agar polisi ikut mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menaati protokol kesehatan.
MAKASSAR, BUKAMATA - Sabtu pagi, 8 Mei 2021. Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, sudah bersiap meninggalkan Hotel Claro. Hendak bertolak kembali ke Jakarta, setelah mengecek kesiapan Operasi Ketupat di ibukota Sulsel itu.
Dia diantar Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Witnu Urip Laksana. Juga ada Karo Ops Polda Sulsel, Kombes Pol Adeni Muhan Daeng Pabali.
Sebelum berangkat, Kapolri mewanti-wanti Kombes Witnu dan Kombes Adeni, agar personel di jajaran Polrestabes Makassar, ikut andil dalam memberikan edukasi ke masyarakat, tentang pentingnya menaati protokol kesehatan.
"Kapolri juga meminta personel agar aktif membubarkan kerumunan. Tentu saja dengan mengedepankan persuasif dan humanis, agar tidak terjadi lonjakan kasus," ungkap Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Witnu Urip Laksana, usai mengantar Kapolri, Sabtu, 8 Mei 2021.
Operasi Ketupat kata Kombes Witnu, akan betul-betul menyekat, agar warga tidak mudik. Pasalnya, dikhawatirkan akan membawa virus corona pulang ke rumah atau kembali ke Makassar.
Pada malam takbiran, juga diimbau tak ada takbir keliling. Cukup takbir di lingkungan masing-masing.
Kapolri ke Makassar usai berkunjung ke Papua bersama Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
News Feed
Gubernur Sulsel Resmikan Jembatan Sungai Balampangi Penghubung Sinjai - Bulukumba
31 Januari 2026 21:37
