BUKAMATA - Pimpimpin Junta Myanmar, Jenderal Senior Min Aung Hlaing tiba di Jakarta hari ini, Sabtu (24/04/2021).
Dia akan menghadiri pertemuan puncak para pemimpin Asia Tenggara, yang akan membahas masalah kekerasan politik di Myanmar, pasca kudeta militer pada 1 Februari lalu.
Dia tiba dengan menggunakan pesawat Myanmar Airways International. Setibanya di Bandara Soekarno-Hatta, Jenderal Min Aung Hlaing dan delegasi menjalani PCR swab test dan pemeriksaan kesehatan sebagai bagian dari penerapan protokol kesehatan.
Kedatangan Aung Hlaing di Indonesia merupakan perjalanan luar negeri pertamanya sejak pasukan militer melancarkan kudeta.
TAG
BERITA TERKAIT
-
Gempa 7,7 Magnitudo Hantam Myanmar, Tempat Bersejarah hingga Fasilitas Umum Rusak Parah
-
Dihadapan PBB, Indonesia Nyatakan Dukung Keras Palestina dan Myanmar
-
Presiden Jokowi Perintahkan Segera Evakuasi 20 Korban TPPO di Myanmar
-
Timnas Indonesia Menang Telak Lawan Myanmar
-
WNI Disekap di Myanmar, DPR Sebut Pemerintah Lamban