Redaksi : Rabu, 29 Juli 2020 19:15

MAKASSAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar saat ini sedang melakukan proses pemutakhiran data pemilih. Hingga saat ini, Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) telah berhasil pemutakhiran sekira 54,82 persen data pemilih. Hal ini dikemukakan Komisioner KPU Makassar, Endang Sri saat dikonfirmasi Bukamatanews, Rabu (29/7/2020).

"Progress pencocokan dan penelitian data pemilih yang dilakukan PPDP per hari ini tanggal 29 Juli 2020 sudah mencapai 54,82 persen," katanya.

Tahapan pemutakhiran data pemilih sendiri dimulai pada 13 Juli 2020. Itu artinya, dalam dua Minggu PPDP telah melakukan coklit lebih dari setengah data pemilih.

Menurut Endang, dengan begitu jumlah formulir data pemilih atau formulir model A-KWK yang sudah berhasil dicocokkan dan diteliti mencapai 574.581 formulir. "Jumlah itu dari total 1.048.151 A-KWK yang ada," jelasnya.

Endang berharap, PPDP dapat merampungkan proses coklit sesuai jadwal, sehingga KPU Makassar dapat melaksanakan tahapan Pilwalkot Makassar sesuai dengan jadwal. "Untuk coklit sendiri dijadwalkan hingga 13 Agustus mendatang," ujarnya.

Di tengah pandemi ini, Endang juga meminta agar seluruh PPDP yang bertugas agar disiplin dalam menerapkan protokol pencegahan Covid-19 pada saat pelaksanaan tugas.